Mayat Pria Tanpa Identitas Mengapung di Bekas Galian Jalan Golf Liang Anggang

Bagikan

Damkarnews.com, BANJARBARU,- Sesosok mayat ditemukan di dalam kolam bekas galian, di Jalan Golf, Kelurahan Syamsudin Noor, Kecamatan Landasan Ulin, Kota Banjarbaru, Jumat (26/7/2024) siang.

Jasad pria tersebut ditemukan mengapung, di dalam kolam tersebut dalam kondisi membusuk.

Mengetahui hal tersebut Relawan Emergency pun menuju lokasi kejadian bersiap untuk mengevakuasi nya ke kamar jenazah Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Idaman Banjarbaru.

Sementara itu di lokasi sekitar kejadian ditemukan pakaian serta kaleng lem Fox yang masih terbungkus plastik.

Kapolsek Liang Anggang Kompol Yuda Pardede menyampaikan, dilokasi kejadian ditemukan yang diduga pakaian korban serta kaleng lem merk Fox.

“Sebelumnya kami mendapatkan laporan, kami langsung memdatangi tempat kejadian perkara untuk memastikan,” ungkapnya.

Sampai berita ini diturun kan, idenritas korban belum diketahui secara pasti.

Author: Damkarnews
Damkarnews

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *