Damkarnews.com – Kebakaran hebat terjadi di Desa Malinau, Kecamatan Malinau Kota, Kabupaten Malinau Kalimanatan Utara pada Jumat (19/11/2021) pukul 20.00 wib.
Sijago merah mulai berkobar setelah masyarakat disana selesai melaksanakan sholat isya. Sontak warga langsung berupaya melakukan pemadaman dengan peralatan sederhana.
Anggota Pemadam Kebakaran Kota Malinau yang mendapat informasi tersebutlah, langsung menuju lokasi guna membantu warga memadamkan api yang membakar permukiman.
Dari informasi yang dihimpun, api saat ini sudah membakar 2 buah rumah warga.
Sementara, sampai berita ini diturunkan jumlah rumah yang terbakar belum bisa dipastikan, karna api masih berkobar.(BKN)
Editor : Ahmad.s
Foto Istimewa