Pengendara Roda Dua Tergeletak Di Jalan Ahmad Yani Desa Cabi, Lengan Bagian Kanan Terkelupas

Bagikan

Damkarnews.com, SIMPANG EMPAT,- Diduga laka lantas, seorang pengendara mengalami luka dibagian tangan yang cukup serius, terjadi di Jalan Ahmad Yani, Desa Cabi, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Banjar, Jumat (14/6/2024) sekitar pukul 11.20 Wita.

Korban berjenis kelamin laku-laki, tergeletak di tengah Jalan Ahmad Yani dengan lengan bagian kanan terkelupas, dan motor yang ditumpangi nya mengalami kerusakan yang sangat parah.

Sementara itu Relawan Emergency Bansel yang menerima informasi tersebut, langsung meluncurkan unit ambulan nya menuju lokasi kejadian.

Korban selanjutnya di evakuasi oleh rekanan Emergency Bansel ke Rumah Sakit terdekat, utuk dilakukan perawatan medis.

Sementara itu penyebab terjadinya kecelakaan tersebut belum diketahui secara pasti, serta identitas korban, namun aparat kepolisian sudah berada dilokasi kejadian untuk dilakukan penyelidikan dan pemerikasaan saksi-saksi.

Author: Damkarnews
Damkarnews