Damkarnews.com, MARTAPURA,- Musibah kebakaran terjadi pemukiman padat penduduk, di Jalan Irigasi Gang Mujahidin, Kelurahan Tanjung Rema Darat, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Sabtu (28/9/2024) sore.
Menerima informasi tersebut, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kabupaten Banjar serta puluhan armada relawan Pemadam Kebakaran yang tergabung di Bumi Selamat Rescue 690 Banjar (Buser690Banjar), berdatangan kelokasi kejadian.

Karna dilokasi terjadinya kebakaran tersebut ketersediaan air cukup banyak, sehingga api dengan cepat dipadamkan oleh rekanan relawan Pemadam Kebakaran.
Kebakaran tersebut menghanguskan satu buah bangunan milik Hj Intan, yang dihuni oleh dua kepala keluarga dan tujuh jiwa, serta dua buah sepeda motor, dan juga satu banguan kontrakan yang berada disamping mengalami rusak ringan.
“Api pertama kali berasal dari gudang, dan langsung besar, didalam gudang ada dua buah sepeda motor, terail serta Honda Vario,” ungkap salah satu saksi mata bernama Devi.
Belum diketahui penyebab terjadinya kebakaran tersebut, namun aparat kepolisian yang tiba dilokasi kejadian langsung melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi.