Damkarnews.com, HULU SUNGAI TENGAH,- Kebakaran terjadi lagi diwilayah Hulu Sungai, kali ini menimpa warga Desa Maringgit RT 05, Kecamatan Batang Alai Utara, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Kamis (24/8/2023) Dini hari.
Api yang tiba tiba sudah besar dan menghanguskan hampir seluruh badan rumah warga tersebut membuat warga setempat panik dan berhamburan keluar rumah.
Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) yang memgetahui hal tersebut pun berdatangan kelokasi kejadian dan langsung melakukan pemadaman.
Tak berlangsung terlalu lama akhirnya api dapat dipadamkan oleh Damkar setempat dan juga Relawan BPK setempat.
Dari data yang kami dapatkan sebanyak 2 buah rumah tetbakar masing masing dimiliki oleh, Jaleha dengan tingkat kerusakan 80 persen dan Irfani dengan tingkat kerusakan 100 persen.
Dari peristiwa tersebut satu orang bernama Surya Indra Pratama dillarikan kerumah sakit RSHD Barabai dikarnakan kesetrum saat api masih berkobar,
Belum diketahu pasti penyebab terjadinya kebakaran tersebut, polisi setepat masih menyelidikinya.