Damkarnews.com, MARTAPURA,- Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Banjar, yang di gelar Rabu (08/5/2024), di Ruang Paripurna Gedung DPRD Banjar.
Rapat yang beragendakan tersebut tentang, jawaban Bupati atas Pemandangan Umum Fraksi-fraksi DPRD terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Penanaman Modal.
Rapat Paripurna tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua III H Akhmad Zacky Hafizie, sedangkan Bupati Banjar berhalangan hadir, dan diwakili oleh Sekda Banjar HM Hilman.
Agenda rapat tersebut berlangsung pada pukul 14.00 Wita, namun ditunda dan dilanjutkan pada pukul 15.45 Wita siang.
Rapat paripurna sempat di skor 15 menit oleh pimpinan rapat A.Zacky Hafidzie untuk menunggu kedatangan bupati, setelah sebelumnya selesai pendapat akhir fraksi terhadap Raperda Kerja Sama Daerah.
Sampai skor 15 menit Bupati Banjar tak kunjung datang, akhirnya agenda paripurna pengambilan keputusan raperda tentang bangunan gedung ditunda.