Api Lumat 2 Buah Rumah Warga Taluk Kubur Banjarmasin.

Bagikan

Damkarnews.com, BANJARMASIN,-
Suasana dingin dan sunyi di subuh dini hari dimana sebagian besar warga Kota Banjarmasin masih terlelap dalam tidurnya, tiba tiba dikejutkan dengan suara teriakan kebakaran dan raungan suara sirine Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) Minggu (12/11/2023) 04.10 dini hari.

Raungan unit unit BPK tersebut menuju lokasi kebakaran yang diinformasikan Bahwa Terjadi Kebakaran dijalan Kelayan B Besar RT 05 RW 01 Kelurahan Tanjung Pagar, Kecamatan Banjarmasin Selatan, Kota Banjarmasin atau juga di kenal Teluk Kubur.

Benar saja terlihat kobaran api menjulang tinggi di kawasan tersebut, terlihat jelas dari kejauhan kerena tidak terhalang bangunan tinggi

“Api sangat jelas terlihat kerena daerah sana tidak ada bangunan tinggi,” kata Adit warga Kelayan A Gang 66 Banjarmasin yang lokasi rumah dia dengan lokasi kebakaran kurang lebih 2 kilometer.

Para anggota BPK dan relawan lainnya berjibaku melakukan pemadaman dan pemblokiran api dan akhirnya api berhasil di padamkan kurang lebih 1 jam lamanya

Kebakaran menghabiskan 2 buah rumah yang di huni oleh Wahid dengan 1 kepala keluarga 4 jiwa dan Tomy dengan 1 Kartu keluarga serta 4 jiwa pula

Kebakaran yang terjadi di kawasan padat penduduk di Kelayan B ini masih dalam penyelidikan pihak berwajib yang sudah berada di lokasi kejadian***Muhammad Baikani

Author: Damkarnews
Damkarnews