Satu Rumah Tinggal Hangus Terbakar.

Bagikan

Damkarnews.com – Satu Buah Rumah Tunggal di Desa Puain Sungai Pimping Kecamatan Tanjung, Kabupaten Tabalong ludes terbakar, Jumat (18/2/2022) 15.00 wita. Akibat diamuk si jago merah.

Salah satu anggota Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) yang berada dilokasi kejadian Arie mengatakan, untuk akses menuju lokasi kejadian lancar, namun dilokasi kejadian titik air sulit ditemukan, sehingga sempat menjadi kendala saat pemadaman.

“Beruntung beberapa unit BPK yang menyampai dilokasi kejadian mempergunakan unit Tangki,”katanya.

Setelah berjibaku, Api baru dapat dipadamkan selama 35 menit kemudian.
Sementara itu penyebab kejadian belum diketahui pasti.*(Bkr)

Foto Istimewa.

Author: Damkarnews
Damkarnews