Damkarnews.com – Setelah Desa Sungai Raya, kini banjir kembali meluas ke Desa Bumi Rata, Kecamatan Simpang Empat, Kabupaten Banjar.
Akibatnya, ratusan warga Desa Bumi Rata harus mengungsi ke tempat yang lebih tinggi.
Pantauan Damkarnews.com di lokasi pengungsian, tepatnya di Gunung Desa Tanah Intan, Kecamatan Simpang 4 kabupaten Banjar, terdapat ratusan pengungsi dengan tenda Terpal seadanya Kamis (13/1/2022). dini hari.
Salah satu oengunhsi, Fahrurrazi (85) mengatakan, mereka sudah mengungsi sejak Rabu siang, karena rumahnya sudah terendam oleh banjir.
di
“Saya membawa seluruh keluarga saya untuk sama-sama dalam satu wadah pengungsian, ” kata kakek yang memiliki 20 cucu dan sudah memiliki buyut ini.
“Disini kami serba kekurangan dan prediksi banjir ini bisa bertahan 2 sampai 3 hari,” tambahnya.
Pria lanjut usia itu menuturkan, Ia bersama pengungsi lainnya sangat memerlukan obat-obatan, perlengkapan bayi, selimut, serta pakaian layak pakai.
“Terutama makanan dan minuman, karena kita tidak dapat memasak,” ungkapnya.
Sementara, Saipul dari Tim Tanggap Siaga Bencana (TAGANA) Dinas Sosial Kalimantan Selatan ketika di temui Damkarnews.com di dapur umum di halaman Camat simpang 4 mengatakan, bahwa dari TAGANA mereka menyediakan makanan dan minuman untuk para korban banjir 3 kali sehari.
“Kami disini memasak untuk para korban makan 3 kali sehari,”kata Saipul.*(Bkn)
Foto Istimewa