Pemkab Banjar Percepat Pemulihan Banjir, Bupati Dialog Langsung dengan Warga

Bagikan

Damkarnews.com, BANJAR – Pemerintah Kabupaten Banjar tidak hanya menyalurkan bantuan bagi warga terdampak banjir, tetapi juga melakukan pemetaan kebutuhan lanjutan sebagai bagian dari upaya percepatan pemulihan pascabencana di Kecamatan Martapura, Rabu (14/1/2026).

Bupati Banjar H. Saidi Mansyur turun langsung ke sejumlah desa terdampak banjir, di antaranya Desa Bincau, Bincau Muara, Tunggul Irang, Tunggul Irang Ulu, Tunggul Irang Ilir, Murung Kenanga, dan Labuan Tabu. Kehadiran orang nomor satu di Kabupaten Banjar tersebut dimanfaatkan untuk berdialog langsung dengan warga guna menggali kondisi riil di lapangan.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Banjar bersama jajaran mendengarkan berbagai keluhan masyarakat, mulai dari kebutuhan logistik, layanan kesehatan, hingga kondisi lingkungan pascabanjir. Aspirasi warga ini akan menjadi bahan evaluasi bagi pemerintah daerah dalam menentukan langkah penanganan lanjutan.

Sebagai bentuk respons cepat, Pemkab Banjar menyalurkan sebanyak 2.000 paket bantuan logistik yang berisi pangan darurat, obat-obatan, serta popok bayi dan anak. Penyaluran bantuan dibagi ke dalam dua tim, dengan tim pertama dipimpin langsung oleh Bupati Banjar menyalurkan 1.100 paket, sementara tim kedua mendistribusikan 900 paket bantuan ke titik-titik terdampak lainnya.

Bupati Banjar H. Saidi Mansyur menegaskan bahwa kehadiran pemerintah di tengah masyarakat tidak hanya sebatas penyaluran bantuan, tetapi juga memastikan kebutuhan warga terpenuhi secara menyeluruh selama masa tanggap darurat.

“Pemerintah daerah harus hadir, mendengar, dan bertindak cepat. Apa yang disampaikan masyarakat hari ini akan menjadi perhatian kami dalam upaya pemulihan ke depan,” ujarnya.

Pemkab Banjar berkomitmen terus memantau perkembangan kondisi wilayah terdampak banjir serta memperkuat koordinasi lintas instansi guna mempercepat pemulihan dan meminimalisir dampak lanjutan bagi masyarakat.*Srf

Author: Damkarnews
Damkarnews