Damkarnews.com, MATARAMAN,- Dipenghujung bulan Syafar, terjadi kecelakaan lalu lintas di Jalan Ahmad Yani Kilometer 62, Desa Simpang Tiga, Kecamatan Mataraman Kabupaten Banjar, Rabu (04/8/2024) malam.
Kecelakan tersebut menewaskan seorang pria pengendara Roda Dua yang melintas di jalan tersebut, dengan kondisi korban mengalami luka yang cukup parah.
korban saat berita ini diturunkan, ditutupi warga dengan daun pisang, sambil menunggu pihak kepolisian, untuk selanjutnya di evakuasi.
“Korban diduga tabrak lari, karna dilokasi kejadian terlihat bekas lindasan ban mobil,” ucap salah satu warga yang tidak ingin disebutkan namanya.
Sampai berita ini diturunkan, identitas korban belum diketahui secara pasti, dan korban pun persiapan di evakuasi ke Rumah Sakit terdekat oleh mobil relawan emergency Desa setempat.